Berita

HALAL BI HALAL 1444 H dan PERINGATAN HARI PEDIDIKAN

03 May 2023 11:23:19

Admin

Image

Intansi sekolah SLB Negeri Ngadirojo melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional pada selasa (2/5/2023). Acara ini digelar secara khitmat dan lancar. kepala sekolah Tris Handini menjadi inspektur upacara yang diikuti oleh para guru dan pelajar.


Dalam sambutannya, kepala sekolah menekankan pentingnya pembelajaran di sekolah, dikarenakan sekarang kurikulum sekarang sudah kurikulum merdeka yang berfokus pada materi yang esensial dan fleksibel sesuai dengan minat, bakat, dan kebutuhan dari masing-masing karakteristik siswa.


Selain itu, setelah acara upacara, dilangsungkan juga acara Halal bi Halal sebagai bentuk silaturahmi antara pengajar, siswa dqan juga wali murid. Acara ini diadakan untuk mempererat tali persaudaraan serta sebagai wujud syukur.


Berbagai kegiatan menarik juga diselenggarakan di antara pengajar, seperti pembagian pengalaman, diskusi, dan cerita motivasi. Acara Halal bi Halal ini merupakan ajang untuk saling berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah dan rumah


Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat semangat kolaborasi di antara para pengajar dan wali murid, sehingga dapat menghasilkan kegiatan yang positif.

Tulis Komentar

Success! Komentar anda berhasil disimpan.
Warning! Isi nama anda dengan benar.
Warning! Silahkan isi komentar anda.

Lokasi Sekolah

Alamat

Jln. GiriMulyo, Dsn Prancak, Desa Cokrokembang Kabupaten Pacitan

Email

slbn.ngadirojo@gmail.com

Nomor Telepon

0357442312

Managed By ABK Istimewa
@2022 - 2024